4 Tablet PC Layar Paling Besar Kualitas Terbaik



     Layar yang berukuran besar pada tablet PC memang memiliki kelebihan dan keunggulan tersendiri. Dengan layar yang lebih besar, pengguna tablet tentunya akan merasa lebih puas dalam hal bermain game, nonton video, menjelajah internet dan lain-lain. Ada banyak sekali produsen-produsen yang menawarkan produk tablet yang memiliki layar besar, namun masing-masing dari sekian banyak tablet yang ditawarkan tersebut tentunya memiliki kualitas yang berbeda-beda. Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi informasi tentang beberapa tablet PC yang memiliki layar besar yang berkualitas kelas atas. Berikut 4 tablet PC layar paling besar kualitas terbaik :

1.       Toshiba Excite 13 AT335

      Toshiba Excite 13 AT335 merupakan tablet PC yang memiliki layar hampir sama dengan layar televise 14 inch, tablet PC asal Jepang ini memiliki layar yang berukuran 13.3 inch. Tablet PC yang mulai dipasarkan pada juni 2012 ini memiliki layar berjenis IPS Capacitive touchscreen 1600 x 900 pixels dengan fitur Corning Gorilla Glass. Tablet besutan Toshiba ini berjalan dengan sistem operassi Android ICS (Ice Cream Sandwich) versi 4.0, tablet ini ber-dimensi 343.8 x 211.2 x 98 mm dan berbobot hampir satu kilogram yakni 998 gram. Pada prosessornya tablet ini menggunakan Quad core berkecepatan 1.5 GHz, Nvidia Tegra 3. Tablet besar ini memiliki kamera utama dengan resolusi 5 MP dilengkapi dengan fitur Autofocus, LED Flash dan Geo tagging serta pada bagian depannya disematkan juga kamera dengan resolusi 2 MP. Sementara pada sektor penyimpanan tablet ini menyediakan RAM 1 GB, memory internal 32 GB dan memory eksternal hingga 32 GB. Toshiba Excite 13 AT335 juga dilengkapi fitur Wifi, Bluetooth dan lain-lain. Tablet besar yang lebih nyaman digunakan dirumah ini dibandrol dengan harga sekitar 5 juta Rupiah.

2.       Samsung Galaxy Tab 4 10.1 LTE

      Produk dari Samsung yang diperkenalkan pada April 2014 ini memilki layar yang besar yakni berukuran 10.1 inch dan berdimensi 243.4 x 176.4 x 8 mm serta berbobot 487 gram. Layar pada Samsung Galaxy tab 4 10.1 LTE ini berknologi TFT Capacitive touchscreen 1280 x 800 pixels dengan ppi. Untuk tenaga pacunya tablet ini menggunakan prosessor Quad core berkecepatan 1.2 GHz. Sementara pada urusan memory tablet ini menyediakan RAM berkapasitas 1.5 GB, memory internal 16 GB dan memory eksternal hingga 64 GB. Pada bagian belakang tablet ini memiliki kamera dengan resolusi 3.15 MP disertai fitur Geo tagging dan video 720p@fps. Sedangkan pada bagian depannya kamera dengan resolusi 1.3 MP juga ditanamkan pada tablet ini. Samsung Galaxy Tab 4 10.1 beroperasi dengan sistem operasi Android Kitkat versi 4.4. Untuk urusan koneksi internetnya tablet ini menyediakan jaringan 2G GSM, 3G HSDPA dan 4G LTE. Selain itu masih banyak lagi fitur-fitur menawan yang ditawarkan tablet ini. Samsung Galaxy Tab 4 10.1 LTE dipasarkan dengan harga sekitar 4 juta Rupiah.

3.       Samsung Galaxy Note 10.1 (Edisi 2014)
      Tablet besutan Samsung yang satu ini juga memiliki layar yang berukuran 10.1 inch. Tablet ini memiliki dimensi 243.1 x 171.4 x 7.9 mm dan berat 540 gram. Layar berteknologi Super Clear LCD Capacitive touchscreen dengan 299 ppi ditanamkan pada tablet ini. Pihak Samsung juga membekali tablet ini dengan OS Android Jellybean. Untuk perfoma kinerjanya tablet ini dibekali dengan prosessor Quad core 1.9 GHz, Cortex-A15, Qualcomm Snapdragon 800. Pada sektor memory tablet besar ini menyediakan RAM berkapasitas besar yakni 3 GB, MEMORY INTERNAL 16/32 GB dan memory eksternal hingga 64 GB. Sedangkan untuk urusan fotografi dan video record Samsung Galaxy Note 10.1 (Edisi 2014) memilki kamera utama dengan resolusi yang cukup tinggi yakni 8 MP dilengkapi dengan fitur Autofocus, LED Flash, Geo tagging, face /smile detection dan video 1080p@60fps. Pada bagian depannya tablet ini juga memiliki kamera dengan resolusi 2 MP. Selain itu tablet ini juga menyuguhkan fitur-fitur handal lainnya. Tablet dari Samsung yang satu ini dibandrol dengan harga yang cukup mahal yaitu sekitar 5 juta Rupiah.

4.       Sony Xperia Tab Z2 LTE

      Sony Xperia Tab Z2 LTE hadir dengan desain yang tipis dan cukup ringan. Tablet ini memilki dimensi 266 x 172 x 6.4 mm dan bobot 439 gram. Tablet yang memiliki sertifikasi tahan air IP58 ini dibekali dengan layar TFT Capacitive touchscreen 1200 x 1920 pixels, 10.1 inch dengan 224 ppi. Tablet dari Sony ini berjalan dengan sistem Android Kitkat versi 4.4.2. Untuk dapur pacunya tablet ini memiliki prosessor Quad core berkecepatan 2.3 GHz, Krait 400, Qualcomm MSM8974AB Snapdragon 801. Tablet berlayar besar ini juga membawa RAM yang berkapasitas besar yakni 3 GB, memory internal 16 GB dan memory eksternal hingga 32 GB. Sony Xperia Tab Z2 LTE juga membawa kamera utama dengan resolusi yang tinggi 8.1 MP dengan fitur Autofocus, Geo tagging, Face/smile detection, HDR, Panorama, video 1080p@fps, dan pada kamera depan dengan resolusi2.2 MP. Tablet PC yang diperkenalkan pada Februari 2014 ini dbanrol dengan harga yang cukup mahal yakni sekitar 7 juta Rupiah. Demikian informasi 4 Tablet PC Layar Paling Besar Kualitas Terbaik, informasi lainnya Kelebihan dan Kekurangan ZTE Grand S Flex.   

0 Response to "4 Tablet PC Layar Paling Besar Kualitas Terbaik"

Post a Comment